Friday, June 20, 2008

" 3rd Our Anniversary "

Kemarin adalah hari ulang tahun pernikahan kita yang ke-3. Tak ada yang berbeda dihari ulang tahun ini, serentetan doa sudah cukup membuat kita sangat bahagia. Tiga tahun, adalah waktu yang masih sangat singkat dari sebuah mahligai rumah tangga yang menuju sakinah mawaddah wa rahmah. Ibarat kapal masih berlayar ditepian untuk mengarungi samudra kehidupan. Yang tujuan akhirnya adalah 'palace' di surga nanti. Pastilah akan banyak cobaan, godaan, rintangan dan hambatan, semoga kita bisa selalu menghadapi itu semua. Insyaallah. Kita masih harus sama-sama belajar dari pasangan kita, dari anak kita, dari orang-orang disekitar kita, dari guru-guru kita, dari para rasul dan sahabatnya. Sehingga "Baitti Jannati" terwujud dirumah tangga kita. Amin.

Buat suamiku tersayang, terima kasih sudah mewarnai kehidupanku dengan sangat indah.
Semoga bunda bisa menjadi istri yang engkau dambakan, istri sholihah.
Semoga bunda bisa menjadi bunda yang engkau banggakan, bunda yang bijak.
Semoga bunda bisa menjadi wanita yang engkau harapkan, wanita yang kuat dan mandiri.
Semoga bunda bisa menjadi anak yang engkau ajarkan, anak yang berbakti.
Semoga bunda bisa menjadi hamba Allah yang engkau contohkan, hamba yang taat dan bermanfaat bagi sesama.
Suamiku, aku tahu engkau tak pernah menuntut semua itu.
Akan tetapi, dalam lubuk hati yang terdalam bunda ingin menjadi seperti itu semua.
Semoga kita selalu bahagia dan selalu dalam rengkuhan rahmatNYA.Amin Ya Rabbal'alamin.

Ada kado yang sangat indah dipernikahan ke-3 kita. :))) yakni kehamilan bunda yang kedua. Alhamdulillah...

3 comments:

Anonymous said...

Walaupun terlambat, mau ngucapin beberapa ucapan selamat neh. Selamat ultah buat mas sefi, semoga panjang umur, sehat, sukses, dan selalu dalam lindungan-Nya. Amien...
Selamat ultah pernikahan yang ke-3, semoga jadi keluarga yang sakinah mawaddah wa rohmah, dikaruniai keturunan sholeh sholelah, dan selalu dimudahkan rejeki. Amien.
Selamat ultah yang ke-2 untuk farah. Semoga jadi anak yang sholehah, pintar, sehat dan selalu membahagiakan ortu. Amien.
Selamat untuk kehamilan yang kedua. Semoga sehat, lancar, dan bisa lengkap -semoga cowok :). Amien.

Kamiela Mussafi said...

Alhamdulillah..dapat ucapan yang bertubi-tubi nih..
Amin..Amin..Ya Rabbal'alamin.
Makasih ya mbak aik.

dianuratri said...

wah mela...
1. selamat ultah pernikahannya ya
2. selamat buat kehamilan ke duanya
wah....bahagia sekali


btw, aku butuh bantuan director ngisi uni assit nih...janjian chat yuk

Greeting

Halloo...para pengunjung yang sengaja atau tidak sengaja menemukan blog ini. Nulis Maning hanyalah catatan seorang perempuan yang baru belajar dan semuanya secara otodidak.

Tujuan semula adalah sebagai pengingat dan pembelajaran diri sendiri. Akan tetapi tidak menutup kemungkinan jika ada yang ingin mengambil ilmunya, memberikan kritik, dan saran agar blog ini bisa lebih baik lagi. Semoga ilmu yang kita peroleh membawa keberkahan. Amin.

Mohon maaf kepada para blogger, para jurnalis, pakar keluarga, pakar merajut, ilmuwan, dan para ahli masakan jika tulisan dalam blog ini masih banyak kekurangan. Terima kasih untuk sumber-sumber referensi yang saya kutip.