
Masakan ini tak terlalu pedas, malah kita dikagetkan farah doyan habis satu butir lebih...Sebelumnya bunda dah menyisihkan buat farah terlebih dahulu, begitu kita makan dia mau yang sudah dibumbui..lho kok. Memang farah suka sekali telur, pokoknya apa pun bentuk telur kayaknya bagi farah oke aja..ei..ei..ei..ei(telur) gitu katanya. Alhamdulillah...
Bahan:
- 6 butir telor, rebus dan goreng ceplok...
Bumbu halus:
- 2 btr Bawang putih,
- Bawang merah..(lagi ga punya, diganti bawang bombai cincang halus),
- 1 bh tomat,
- 3 bh cabe,
- 1 sdt pasta paprika,
- garam, gula pasir,
Cara Membuat:
- Tumis bawang bombai menyusul bumbu halus.
- Masukkan telor yang sudah digoreng, diaduk sampai bumbu merata dan meresap.
- Setelah matang, siap disajikan...
No comments:
Post a Comment